5 Rekomendasi Laptop Acer i3 RAM 8GB yang Ramah di Kantong

Acer masih menjadi salah satu produsen laptop yang banyak diminati berbagai kalangan. Kini Acer muncul menawarkan produk terbaru laptop Acer i3 ram 8gb yang cocok digunakan untuk para pebisnis online dan mahasiswa. Ingin tahu informasinya secara lebih rinci? Baca uraian di bawah ini dengan cermat dan hati-hati!

5 Rekomendasi Laptop Acer i3 RAM 8GB

laptop acer i3 ram 8gb
Keyboard Technology Acer Laptop Computer Netbook

1. Acer Aspire E5-475G

Laptop ini memiliki core i3-6006U dengan kapasitas ram bawaanya 4gb tipe DDR4. Namun jika ingin menambah ram masih dimungkinkan hingga kapasitas maksimal 32 ram gb. Jika pengguna belum ada uang lebih, maka sebetulnya menggunakan 4-8 ram gb juga sudah bagus. Terlebih jika hanya untuk menunjang semua kebutuhan dasar seperti office dan aplikasi ringan saja. 

2. Acer Aspire Magical Colour A 514-53

Jika pengguna tipe orang yang sangat sibuk dengan mobilitas pekerjaan yang cukup tinggi, Acer aspire magical colour sangat direkomendasikan untuk menunjang kebutuhan tersebut. Mengandalkan spesifikasi intel core i3 ram 8 gb, laptop ini tergolong ringan dengan berat 2 kilogram dan layar berukuran 14 inci. Sehingga memudahkan pengguna untuk membawanya ke mana saja tanpa harus repot keberataan menjinjing laptop.

Laptop harga Rp 6 jutaan ini, memiliki keunggulan yaitu memiliki paduan warna gradasi yang modern dan stylish. Cocok digunakan untuk generasi muda dengan karakteristik pribadi yang energik dan dinamis dalam beraktivitas. Acer aspire magical colour juga dilengkapi dengan USB A-3.2 hingga port anti pencurian yang sangat berguna untuk keamaan laptop pengguna.

Baca Juga: 5 Daftar Monitor Lenovo 20 Inci Terbaik yang Direkomendasikan

3. Acer Aspire Z476

Rekomendasi laptop Acer i3 ram 8gb selanjutnya adalah Acer aspire Z476. Meski bukan laptop Acer keluaran baru tapi kualitas jangan diragukan lagi. Laptop dengan harga Rp 5 juta ini, cocok untuk mengerjakan tugas kuliah, berjualan online shop, hingga menonton film favorit.

Terlebih, varian laptop dengan core i3 ini mampu bersaing dengan laptop keluaran baru dengan kualitas kecepatan mencapai 2.0 GHz, dan dengan daya tahan baterai mencapai 7 jam. Jika membutuhkan ruang penyimpanan yang lebih besar, pengguna bahkan bisa menambah ram yang tadinya 8 gb menjadi maksimal 32 gb. Pengguna tinggal menyeesuaikan saja dengan prioritas kebutuhan.

4. Acer Aspire E5-476G

Pengguna hobi bermain game sekaligus memiliki profesi sebagai desain grafis? Laptop Acer aspire E5-476G ini sangat direkomendasikan untuk kebutuhan desain grafis yang cukup tinggi tersebut. Kecanggihan laptop ini terletak dari core i3-7020U. Core tersebut jauh lebih besar dibanding core i3 sebelumnya yang hanya berukuran 13-6006.

Acer aspire E5-476G memiliki kelebihan yaitu di dalam perangkat laptop ini ada 2 GPU yang memiliki beberapa fungsi sekaligus. Fungsi pertama lebih ke arah intel HD untuk support kinerja desain grafis dan NVIDIA GeForce yang memang diperuntukkan untuk bermain game. Keduanya dijadikan satu perangkat dengan 2 fungsi yang berbeda. Jadi pengguna bisa melakukan pekerjaan grafis sambil sesekali memainkan game favorit.

5. Acer Spin 3

Rekomendasi terakhir laptop Acer i3 ram 8gb  jatuh pada Acer spin 3. Jika pengguna sedang mencari laptop Acer premium dengan harga yang masih bisa dijangkau, maka Acer spin 3 sangat tepat dimiliki. Pasalnya, pengguna akan mendapatkan berbagai fasilitas premium di dalamnya, antara lain layar yang dapat dilipat 360 derajat hingga slot khusus mengisi ulang pena digital.

Acer spin 3 ditunjang dengan kecanggihan intel core i3-1005G1 dan ram 8 gb yang mampu melakukan penyimpanan data 512 gb. Selain itu juga sudah didukung dengan teknologi canggih exo amp antena yang akan membuat pengguna tidak lagi kesulitan mencari sinyal wifi.

Baca Juga: Lenovo IdeaPad 320 Spesifikasi Tipe 14ISK dan Harga

Itulah beberapa rekomendasi laptop Acer i3 ram 8gb yang bisa mennjadi bahan pertimbangan pengguna untuk membeli laptop. Pastikan pengguna membeli laptop bukan hanya dari segi keluaran terbaru dengan harga yang cukup mahal saja, tapi lebih kepada untuk estimasi kebutuhannya nanti. 

Seseorang Yang Tertarik Dalam Mengembangkan Hardskill Dan Soft Skill

Tinggalkan komentar